Bahasa Inggris Itu Unik, Beneran!

Baca Juga

Menurut saya, bahasa inggris itu adalah bahasa yang unik, nyeleneh dan semau gue. Itulah sebabnya jika Anda belajar bahasa inggris dengan memulai dari belajar rumus-rumus, aturan-aturan kaku dll, Anda pasti akan bingung dan capek sendiri. Kenapa? Karena kenyataannya berbagai aturan dalam bahasa inggris itu sendiri tidak konsisten dan selalu berubah-ubah. Ini adalah beberapa keunikan bahasa inggris itu sendiri.

I.  Bahasa Inggris adalah bahasa konteks

Bahasa Inggris adalah bahasa konteks atau contextual language. Maksudnya bahwa setiap kata bisa diartikan dengan tepat apabila sudah berada dalam sebuah kalimat, contoh mudah amati kata THAT dalam kalimat berikut:
- That is my mother : "that" berarti itu
- I know that you are tired : "that" berarti bahwa
- She was so angry that she cried : "that" berarti sehingga

Berarti apa arti kata "that" itu sendiri? give me the sentence... :-)
Yup, itulah sebabnya sia-sia sekali jika Anda membuang duit membeli kamus elektronik segala, karena arti kata Bahasa Inggris hanya bisa dilihat dari konteks-nya.

II. Tidak konsisten antara huruf dan bunyi

Coba Anda amati huruf U pada kata-kata berikut dan bunyikan:
· put
· cut
· burn
· tune
· building

Okey... sekarang kita masuk pada huruf A. Bunyikanlah huruf tersebut pada kata-kata berikut ini:
· car
· man
· fate
· village
· small

Jadi bagaimana RUMUS membacanya? 
STOP !! ... mulai sekarang Anda tidak perlu lagi menyebut kata rumus. Karena memang bahasa Inggris itu semau gue, tidak ada rumus yang bisa dipercaya!! Yaa... begitulah Bahasa Inggris.
Just always remember this:
Tidak ada RUMUS apapun yang bisa dipercaya dalam Bahasa Inggris !!

III. Tidak konsisten dalam Peraturan
Mari kita lihat contoh kalimat klasik dibawah ini, salah atau benar menurut Anda:
"But she don’t care..."
Saya yakin anda langsung berteriak lantang SALAAH !! ... harusnya "she doesn’t care".
Well, Anda berhak mengatakan begitu, tapi tahukah Anda bahwa kalimat tersebut merupakan cuplikan dari salah satu lagu The Beatles ? Banyak sekali kalimat-kalimat dalam lagu mereka yang kalau dilihat dengan kacamata Grammar dianggap salah.
"She done me good..."
"Yes, she do me..."
 
Kalau begitu apakah sebaiknya The Beatles belajar grammar dulu? atau mengikuti kursus bahasa Inggris dan membuka kembali Grammar-Book mereka? 
As we know... Bahasa hanyalah alat komunikasi. Yang penting Anda mengerti, saya mengerti. Selesai !!.
Sebenarnya masih banyak lagi contoh dari keunikan dan ketidak konsistennya aturan-aturan dalam bahasa inggris.Anda bisa cari sendiri dan coba pahami mengapa bisa seperti itu.
Satu hal yang harus kita mengerti di sini adalah: 
Tidak ada istilah SALAH dalam bahasa, yang ada hanya LAZIM dan TIDAK LAZIM.
That's all...!!