Cara Membuat Casing Flashdisk Unik

Baca Juga


“Pinjem Flashdisk dong, besok aku kembaliin” begitulah kata-kata mahasiswa kalau lupa bawa flashdisk di kampus :D

Termasuk saya hahaha, kemana-kemana bawa flashdisk orang , sampe pernah punya tragedi minjem flashdisk punya temen sekelas sama flashdisknya kakak kelas dan kebetulan bentuk flashdisknya SAMA PERSIS, pas udah aku kembaliin ,ternyata flashdisknya ketuker. Duh, ampun deh , nggak mau terulang lagi tuh tragedi. Malunya itu kayak ditampar kanan kiri guys !!

Maka dari itu, artikel kukuh craft punya cara menyulap flashdisk kalian biar nggak jadi flashdisk sejuta umat alias jadi flashdisk UNIK, BEDA !! yuk langsung aja ke step one….

  • siapkan flashdisk, kabel usb, perekat. 


  • Bongkar dulu bagian casing flashdisk lalu ambil isi flashdisknya. Setelah itu kita bongkar juga bagian ujung kabel usb

  • Setelah kita bongkar bagian ujung usb, lalu bagian engsel dalam kabel usb tersebut dibuka saja.

  • Lalu bagian isi ujung usb dibuang saja, setelah itu kita cocokan dulu ukuran flashdisk dengan bagian ujung kabel usb

  • Jika ukurannya cocok maka sebelum memasukkan flashdisk diberikan perekat terlebih dahulu, supaya flashdisknya tidak kendor.

  • Jika langkah 4 telah selesai dikerjakan maka tinggal ditutup bagian ujung kabel usb dan agan-agan sekalian dapat mencoba hasil flashdisk buatan sendiri.








Kalo sekilas, mirip orang yang nggak ada kerjaan main colok kabel USB yang udah putus di laptop. Padahal asli nya  flashdisk yang isinya data-data penting kita. Unik kan? Ya pastilaaah , kukuh craft gitu lho :D


oke deh, selamat mencoba kawan ^_^